Kamis, 26 Januari 2012

WOW..!! NASA Menemukan 26 Planet Baru


Washington - Sejak tahun lalu, Badan Antariksa AS (NASA) terus menemukan planet baru. Bahkan, tahun ini saja sudah menemukan 26 planet. Wow!

Seperti diberitakan straitstimes.com, NASA mengkonfirmasi penemuan 26 planet baru di luar tata surya kita. Sayangnya semua planet baru tersebut mengorbit terlalu dekat pada bintang induk mereka.
Planet-planet yang baru ditemukan tersebut suhunya terlalu panas untuk ditinggali manusia, sebagaimana orbit mereka yang terlalu dekat dengan bintang induknya
Meskipun begitu, para ilmuwan NASA masih cukup senang dengan temuan mereka tersebut, yang tentunya menambah jumlah planet yang ditemukan oleh teleskop Kepler semenjak tahun 2009 lalu.
"Berdasarkan misi Kepler, kami tahu bahwa setidaknya ada sekira 500 buah exoplanet sampai saat ini yang sudah diketahui," ujar Doug Hudgins, ilmuwan dari program misi Kepler.
Sumber
http://teknologi.inilah.com/read/detail/1823480/nasa-temukan-26-planet-baru