Huug Bosse (dok. Man Bijt Hond) |
Manusia biasanya akan tertawa bila merasa senang dan melihat sesuatu yang lucu. Tapi hal ini tidak berlaku bagi seorang pria asal Belanda. Setelah menjalani operasi pinggul 2 tahun lalu, pria ini hampir selalu tertawa sepanjang waktu meski tidak ada hal yang lucu.
Menurut Nolda Bosse, suaminya Huug Bosse kini menghabiskan hari-harinya dengan menertawakan setiap orang dan setiap benda yang ia lihat. Hal ini berawal sejak ia mendapatkan anestesi sebelum menjalani operasi penggantian pinggul pada tahun 2010.
"Ini tampak terjadi setelah operasi, setelah mendapatkan anestesi. Dia menjadi lebih banyak tertawa," jelas Nolda Bosse pada Dutch TV programme Man Bijt Hond, seperti dilansir Dailymail, Selasa (20/3/2012).
Pria asal Belanda ini menganggap hampir semua hal menjadi lucu dan menertawakan apapun yang dilihatnya. Namun berbeda dengan istrinya, kebiasaan baru Bosse terkadang membuatnya kesal dan jengkel.
Yang paling menjengkelkan adalah ketika keluarga sedang mengadakan diskusi serius lalu tiba-tiba Bosse tertawa tanpa henti meski tidak ada hal yang lucu.
Perubahan ini tampaknya membebani anggota keluarga Bosse. Putri dan saudaranya pun merasa terganggu dengan kebiasaan baru Bosse. Bahkan menurut Nolda, putrinya tidak pernah lagi mengunjungi mereka.
"Kepribadiannya telah berubah secara signifikan sejak operasi dan sekarang ia tertawa hampir sepanjang waktu. Kadang itu benar-benar menjengkelkan karena ia tertawa sepanjang hari," jelas Nolda.
Namun meski hampir semua hal membuatnya tertawa, masih ada satu hal yang membuat Bosse menangis, yaitu ketika mendengarkan lagu kebangsaan Belanda yang ia deskripsikan sebagai sebuah lagu yang indah.
Bosse yang sedang tertawa terbahak-bahak bisa tiba-tiba tampak hikmat dan mulai menangis saat mendengar lagu kebangsaan tersebut. Namun setelah lagu berhenti, ia pun bisa kembali tertawa.
Link Artikel Ini : http://informasigila.blogspot.com/2012/03/aneh-pria-ini-tak-bisa-berhenti-tertawa.html
Sumber: detikhealth