Minggu, 24 Maret 2013

Farhat Abbas Ingin Jadi Pelatih Timnas Indonesia Dengan Taktik Sumpah Pocong

Setelah Indonesia takluk di tangan pemain Arab Saudi, Farhat Abbas mengungkapkan keinginannya untuk melatih Timnas Garuda. Tapi, ia punya syarat yang musti dikabulkan oleh PSSI. Apa syaratnya?

"Saya mau jadi pelatih Timnas Garuda! Kenapa tidak? Tapi pemainnya harus disumpah pocong dulu. Semua orang terkait harus disumpah pocong pokoknya," ujar Farhat kepada Liputan6.com di Jakarta, Senin (25/1/2013).

Farhat tidak akan membenahi urusan strategi. Saat melawan Arab Saudi pun, menurutnya permainan anak didik Rachmat Darmawan sudah lumayan, hanya saja Arab lebih beruntung. Yang terpenting, awak Timnas sudah berusaha semampu mungkin membela Tanah Air.

"Pemain bola itu bukan harus jadi juara, tapi bermain bola untuk idealisme dan nasionalisme kepada bangsa dan negara," kata pria yang berniat mencalonkan diri menjadi RI 1 itu.

Pria yang mengaku berprofesi sebagai pengarang lagu, pebisnis, dan pengacara ini bingung dengan awak Timnas. Ia pun kembali mengeluarkan pernyataan nyeleneh.

"Timnas itu jangan didukung karena sering kalah kalau didukut. Kalau terlalu kita banggakan juga kalah, aneh ini," tutur Farhat.(Asw)

Sumber
Liputan6