Nama Messi memang sangat populer di tempat kelahirannya itu. Sosok Messi dianggap begitu sakral, bahkan dipuja bak dewa. Situasi yang mirip dialami legenda hidup Argentina, Diego Armando Maradona, hingga saat ini.
Dilansir The Mirror, catatan sipil di Santa Fe, Rosario, telah melarang semua orangtua memberi nama bayi mereka Messi. Pasalnya, nama Messi adalah nama keluarga, bukan nama pertama sehingga tak boleh digunakan lagi.
Menurut Gonzalo Carrillo, salah seorang pegawai di catatan sipil, larangan ini muncul setelah adanya kasus seorang ayah yang datang dari provinsi lain mendaftarkan nama anaknya dengan Messi di tempat kelahiran sang bintang.
"Saya ayah Messi. Banyak orang memilih Lionel untuk nama anak mereka setelah Messi. Tapi, ini lebih nyata. Saya bangga menjadi orang Argentina pertama yang memberi nama bayi saya setelah pemain terbaik di dunia," kata Hector Varela dilansir Marca.
Sebelumnya, nama Messi juga telah masuk dalam kamus Spanyol versi terbaru. "Inmessionante" dimasukkan dalam kamus bahasa Spanyol untuk memberikan penghormatan pada striker lincah Barcelona ini.
Kata Inmessionante mempunyai dua arti. Pertama, berarti cara sempurna bermain sepakbola, sebuah kemampuan tak terbatas untuk terus berkembang. Sedangkan pengertian kedua mengandung arti menggambarkan pemain terbaik sepanjang masa.
Sumber
Viva Bola
Ikuti @beritaaneh