Sabtu, 01 September 2012

Inilah 10 Mobil Incaran Maling

Pencurian mobil tidak hanya sering terjadi di Indonesia. Negara maju seperti di Amerika Serikat juga kerap mengalami pencurian mobil. Mobil-mobil apa saja yang menjadi incaran maling di Negeri Paman Sam itu?

Menurut data dari National Insurance Crime Bureau (NICB), Honda Accord lansiran 1994 menjadi mobil nomor satu incaran para maling di AS sepanjang 2011. Mobil ini juga memiliki predikat sebagai incaran favorit maling selama empat tahun berturut-turut.

NICB mencatat jumlah Honda Accord model 1994 yang dicuri pada 2011 mencapai 7.596 unit. Model Honda yang satu ini memang paling mudah dijebol karena fitur keamanan sangat sedikit atau tidak dilengkapi fitur anti-maling yang canggih.

Model mobil kedua terbanyak yang diincar maling adalah saudara Accord, yaitu Honda Civic keluaran 1998. Kemudian diikuti Ford Full-Size Pickup (model F-150 dan F-250) besutan tahun 2006 di posisi ketiga.

Kebanyakan dari mobil yang dicuri ini tidak untuk dijual kembali oleh pencurinya, melainkan untuk dipakai melakukan aktivitas kriminal lain seperti melakukan transaksi jual-beli barang-barang haram dan merampok.

Menurut CEO NICB Joe Wehrle, pencurian mobil yang tergolong sudah berumur ini disebabkan karena kendaraan tersebut belum dilengkapi sistem keamanan yang mumpuni. Namun Wehre meyakini bahwa ke depannya nanti kasus pencurian ini akan menurun seiring telah disematkan berbagai fitur keamanan yang tergolong canggih pada mobil-mobil keluaran terbaru.

Inilah adalah daftar 10 mobil yang menjadi incaran utama maling versi NICB seperti yang dilansir oleh  Motortrend.com   Honda Accord 1994, Honda Civic 1998, Ford Full-Size Pickup 2006, Toyota Camry 1991, Dodge Caravan 2000, Acura Integra 1994, Chevrolet Full-Size Pickup 1999, Dodge Full-Size Pickup 2004,Ford Explorer 2002, dan Nissan Sentra 1994.

Sumber
Inilah.com