Sabtu, 27 Juli 2013

Burung Ini Dituduh Jadi Mata-Mata Israel

ilustrasi

Otoritas Turki dilaporkan telah menangkap seekor burung yang dicurigai sebagai mata-mata Israel. Tetapi binatang itu segera dilepaskan, setelah tidak ditemukan alat pengintai di tubuhnya.

Melalui hasil pemeriksaan sinar X menunjukkan bahwa tidak ada alat pengintai yang tertanam di dalam tubuh burung malang tersebut. Otoritas Turki beralasan penangkapan yang mereka lakukan didasarkan gelang besi yang melingkar di kaki burung itu.


Dari gelang besi tersebut terdapat tulisan “24311 Tel Avivuna Israel”. Melihat tulisan itu, penduduk Desa Altinayva, tempat burung ditemukan, menyerahkan burung tersebut ke pemerintah setempat.

Burung itu langsung diperiksa dengan sinar X di sebuah rumah sakit untuk melihat apakah ada microchips atau alat penyadap. Namun pada akhirnya tidak ditemukan satu pun alat penyadap di burung tersebut.

Peristiwa penangkapan burung “mata-mata” ini menjadi magnet pemberitaan media-media Turki. Mereka bahkan sampai mengangkat judul “Agen Israel” untuk memberitakan penangkapan burung ini.

Israel dan Turki pada dasarnya adalah sekutu militer. Tetapi sejak 2010 memanas setelah pasukan komando Angkatan Laut Israel membunuh sembilan orang aktivis asal Turki di Kapal Mavi Marmara.

Kapal yang dipimpin Turki itu berusaha masuk ke wilayah Perairan Gaza yang sedang diblokade oleh Israel. Ketika kejadian, kapal membawa bantuan kemanusian untuk warga Palestina di Gaza.

Sumber
Okezone